Jumat, 28 Maret 2014

Cara Membentuk Alis dengan Pensil Alis



Selama ini hal yang menurut saya paling susah saat make up adalah membentuk alis mata , dari dulu  bikin bentuk yang sempurna itu susah banget cantikers,akhirnya sekitar beberapa hari yang lalu saya browsing,ternyata membentuk alis mata itu juga ada tekniknya. Pantes dulu mbentuk alis mata susah amat,asal-asalan sih. Kalau sudah tau caranya dan tekniknya ternyata mudah kok cantikers .Alis mata menurutku berperan penting dalam struktur wajah,bayangin aja udah make up cantik eh alisnya gak wowww,jatuhnya aneh juga kan. -______-  .
Apalagi tipe alis yang saya punya adalah "Alis brantakan,tinggi sebelah" . Nah pensil alis adalah solusinya. :D Dengan pensil alis,alis mata kita bisa kelihatan rapi da bagus cantikers.
Kalau saya punya ilmu ngga pelit-pelit kok cantikers,malah saya seneng bisa berbagi sama kalian semua :D Baik kan saya ....

Okey cantikers ,  berikut langkah-langkaynya...

Langkah pertama siapkan:
  • Pensil Alis
  • Katenbat
  • Brush perapi alis mata



Nah itu adalah gambar langkanya,saya akan jelasin satu persatu ya cantikers...
  1. Langkah pertama gambar dulu dengan pensil alis di sisi luar alis mata,ini memudahkan untuk membentuk sempurna alis mata.
  2. Kedua,setelah menggambar sisi luar alis kemudian gambar keseluruhanya mengikuti pola awal yang sudah di gambar .
  3. Rapikan alis mata dengan brush perapi alis mata.
  4. And,,,,Finaly  ini jadinya,jadi rapikan cantikers :*

Tidak ada komentar:

Posting Komentar